Selasa, 04 Agustus 2015

Pembangunan Ponkesdes Sumber Waru (1)

Pagi yang cerah, menyambut hari ini dengan ramah. Seperti biasa, rutinitas di lalui dengan penuh semangat. Tak lupa secangkir kopi di warung langganan ikut mengawali hidup di pagi ini ditemani seorang teman yang juga pecinta kopi. Obrolan demi obrolan kami lalui dan tak terasa waktu sudah menunjukkan pukul 08.30. Saatnya untuk bekerja. Kebetulan di hari ini pembangunan Ponkesdes baru akan dimulai. Tak lebih dari lima menit sayapun sampai ditempat kerja saya yang masih menumpang di rumah warga. Tas dan helmpun saya letakkan di meja. Beranjak saya menuju ke belakang rumah. Seperti sudah menjadi kebiasaan, sayapun langsung memutar kran air yang ada di bawah pohon besar. Wajah dan rambutpun tak lepas dari guyuran air kran yang langsung berasal dari air pegunungan. Segar,.. Sambil perlahan saya hirup udara di pagi ini. Beberapa menit kemudian, mulailah aktivitas sehari hari saya di tempat ini. Pasien datang, anamnesa, tindakan, pengobatan, sedikit saran dan masukan, dan diakhiri dengan doa, “ semoga cepat sembuh”.

Waktu menunjukkan pukul 10.00, waktu itu saya mendapat undangan dari rekan kerja saya di Ponkesdes. Ya..undangan untuk menghadiri doa bersama sebelum dimulainya pembangunan Ponkesdes yang baru. Memang pada hari itu Pak Soni sudah berencana menggelar doa bersama. Tempatnya pun dilaksanakan di tanah lapang tepat di depan lokasi pembangunan nanti. Tidak banyak yang hadir, yang terpenting adalah doa, karena memang acara ini adalah awal dan sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT atas segala yang telah diberikan. Tampak diantara yang hadir saat itu adalah pak Soni selaku tim dari PSPSDM, para perangkat desa, pekerja, warga sekitar dan kami tenaga kesehatan Ponkesdes Sumber Waru. Dengan di pimpin salah seorang warga, acara doa bersama ditempat ini berjalan penuh hikmat. Semoga pembangunan Ponkesdes nantinya dapat berjalan dengan lancar dan dapat bermanfaat bagi warga Desa Sumber Waru. Amin yaa robbal alamin…Shafa’s…





1 Comments:

Jayeng 0_ke mengatakan...

smga mmbwa brkah buat smuanya...

Posting Komentar

BELANTARA INDONESIA

by admin :

by admin :
Ponkesdes Sumber Waru. Diberdayakan oleh Blogger.
 
;