Minggu, 14 September 2014

Skabies


Penyebab 
Penyakit kulit ini disebabkan oleh kutu / tungau Sarcoptes scabei. Kutu ini berukuran sangat kecil dan hanya bisa dilihat dengan mikroskop. Penyakit Skabies ini juga mudah menular dari manusia ke manusia , dari hewan ke manusia dan sebaliknya. Skabies mudah menyebar baik secara langsung melalui sentuhan langsung dengan penderita maupun secara tak langsung melalui baju, seprei, handuk, bantal, air yang masih terdapat kutu Sarcoptesnya.

Gejala
Gejala Penyakit Skabies ditandai dengan rasa gatal yang sangat pada bagian kulit seperti sela-sela jari, siku, selangkangan. Rasa gatal ini menyebabkan penderita scabies menggaruk kulit bahkan bisa menimbulkan luka dan infeksi yang berbau anyir. Rasa gatal tersebut akibat kaki sarcoptes dibawah kulit yang bergerak membuat lubang dibawah permukaan kulit.

Pengobatan
Pengobatan yang digunakan untuk mengobati skabies ini ada  beberapa jenis, diataranya adalah :
1.Krim Permethrin 5% (Merek dagang : Scabimite), merupakan pengobatan standar untuk skabies.
Dosis : Satu krim untuk sekali pemakaian dioleskan rata seluruh tubuh kecuali muka dan diulangi kembali seminggu kemudian.
2.Lindane 1% (Merek dagang : Invermectin), biasanya digunakan apabila obat jenis lain tidak menunjukkan gejala perbaikan karena memiliki efek samping yg berbahaya pada susunan syaraf pusat.
Dosis : Sehari  1 kali pada kulit yang kering.
3.Sulfur Presipitatum 4-20% (Merek dagang : Salep 2-4), efektifitasnya kurang, namun sangat aman digunakan pada bayi, balita, ibu hamil,dll.
Dosis : Sehari 3 kali.

Akan tetapi yang terpenting dari kesemuanya itu adalah menjaga kebersihan, baik diri sendiri maupun lingkungan. Bagi yang sudah terkena penyakit skabies ini, maka wajib bagi mereka untuk membersihkan semua barang atau tempat sebersih mungkin agar sisa tungau yang kemungkinan masih tertinggal dapat segera dimusnahkan.shafa's...

0 Comments:

Posting Komentar

BELANTARA INDONESIA

by admin :

by admin :
Ponkesdes Sumber Waru. Diberdayakan oleh Blogger.
 
;